Simak Nih, Habib Bahar Singgung Presiden Jokowi di Persidangan: Apa Hukum Seperti Itu?

Simak Nih, Habib Bahar Singgung Presiden Jokowi di Persidangan: Apa Hukum Seperti Itu?

Radarcirebon.com, BANDUNG - Habib Bahar bin Smith kembali menyinggung Presiden Joko Widodo alias Jokowi di dalam persidangan.

Kali ini Habib Bahar menyinggung Presiden Jokowi terkait kegiatan yang bersifat menyebabkan kerumunan di masa pandemi Covid-19.

Hal ini dikatakan Bahar dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Bandung Kelas IA, Jalan LLRE Martadinata.

Ya, Habib Bahar bin Smith kembali menjalani sidang perkara penyebaran berita bohong atau hoaks pada Kamis kemarin 19 Mei 2022.

Baca juga:

Sidang kali ini beragendakan pemeriksaan saksi atas nama Abdul Mujib.

Habib Bahar pun membahas dakwaannya yang menyebut bahwa Rizieq Shihab dipenjara karena merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Saya tanya, saat PSBB banyak enggak yang menyelenggarakan Maulid?,” tanya Habib Bahar kepada kiai Abdul Mujib, pimpinan Pondok Pesantren Fauzan di Kabupaten Garut seperti dilansir JPNN.com.

“Ada,” jawab Abdul Mujib.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: